Anggota DPRD Jabar Himbau Pemerintah Daerah Gelar Sidak Pasar Jelang Natal dan Tahun Baru

beritatandas.id, Majalengka – Anggota DPRD Jawa Barat H Nasir menghimbau kepada pemerintah di setiap Kabupaten atau Kota untuk melakukan sidak ke pasar-pasar.

Hal ini menurut Nasir perlu dilakukan untuk menjami stabilitas harga sembako jelang libur Natal dan Tahun Baru.

Sidak pasar tersebut menurut Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat ini perlu dilakukan dalam rangka menjaga daya beli masyarakat.

“Untuk melindungi konsumen,Kalau perlu pemerintah di setiap kabupaten atau kota melakukan sidak ke pasar-pasar untuk pengendalian harga jelan tahun baru dan dan Natal,” kata Nasir kepada wartawan usai menggelar Reses di Kecamatan Ganeas, Kabupaten Subang, Senin, 6 Desember 2021.

pemerintah provinsi harus cepat melakukan penanganan agar kondisi ekonomi masyarakat kembali pulih akibat pandemi.

Diketahui, harga komoditi kali ini mengalami kenaikan yang signifikan, terutama minyak goreng.

Melalui BUMD, BUMN yang ada dia berharap di titik-titik tertentu dilakukan operasi pasar agar harga kembali stabil.

Di samping itu, dia juga meminta agar pemerintah provinsi mendorong sektor ekonomi rill untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

“Kemarin saya menyerap aspirasi masyarakat tentang daya beli yang lemah, harga minyak goreng dan beberapa komoditi mahal,” ujarnya.

Salah satu langkah konkret adalah mendorong para pelaku UMKM dengan pinjaman lunak. Tapi tidak lepas sampai di sana, pemerintah juga harus bisa mendorong pelaku UMKM sampai pada pemasarannya.

“Karena selain permodalan, yang jadi kendala adalah pasar yang kurang bagus,” tegasnya.

Lebih lanjut dia menyampaikan, natal dan tahun baru, biasanya menjadi momen yang paling diandalkan untuk para pelaku UMKM, tapi karena kondisinya pandemi tentu menjadi hambatan dan tantangan tersendiri.

“Ini yang saya maksud harus ada formula penguatan ekonomi di tengah masyarakat meski di masa pandemi,” pungkasnya.***

Redaksi

Exit mobile version