beritatandas.id, BANDUNG – Dengan ditetapkan adaptasi kebiasaan baru Anggota DPRD Jawa Barat Dadan Hidayatullah meminta masyarakat untuk tidak lengah, dengan tetap mengunakan masker dan jaga jarak.
“Saya rasa sosialisasi dalam bentuk edukasi untuk terus lebih di gencarkan lagi, sebab kunci keberhasilan melawan Covid-19 adalah melahirkan kedisplinan atau kepatuhan warga. dalam mematuhi setiap aturan yang telah ditetapkan,” paparnnya ujar Dadan, Jumat (24/7/2020).
Politisi Fraksi PKB DPRD Jawa Barat ini meminta semua warga meskipun sudah memasuki adapatasi kebiasan baru masyatakat agar senantiasi mematuhi aturan yang menjadi ketentuan dari pemerintah, demi keselamatan masyarakat itu sendiri.
“Sampai saat ini seluruh masyarakat saya imbau untuk tetap menjaga imunitas, menjaga pola hidup sehat dan tetap diam di rumah. Jika tidak ada keperluan mendesak atau darurat tidak perlu keluar rumah untuk menjaga kesehatan diri dan keluarga agar tidak tertular Corona,” ujarnya.
Politikus PKB ini pun menginginkan, Pol PP dan aparat terkait dapat menindak tegas bagi warga yang tidak taat aturan, terutama bagi yang memaksakan pulang mudik, namun pemerintah pun harus mencukupi kebutuhan hidup orang yang tidak mudik ketika berada tetap di tempatnya. Dan penegakkan aturan sesuai dengan ketentuan AKB.
“Seperti kewajiban menggunakan masker bagi pengendara roda dua dan empat. Saya juga setuju dengan kebijakan gubernur untuk memeberi denda kepada masyarakat yah tidak mengunakan masker, hanya sosialisasi lebih di gencarkan,” pungkasnya.
Redaksi
Leave a Reply