Antisipasi Rawan Gangguan Kamtibmas pada malam hari, Anggota Samapta Polsek Cileunyi Patroli Dialogis Objek Vital

Cileunyi – Dalam rangka sebagai antisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas, Anggota Samapta Polsek Cileunyi Polresta Bandung Polda Jabar melaksanakan patroli Dialogis malam hari di Wilayah hukum Polsek Cileunyi. Patroli rutin ini dilaksanakan oleh Polsek Cileunyi Polresta Bandung baik siang maupun malam hari, dengan sasaran obyek vital maupun tempat-tempat rawan lainnya. Selasa (19/9/2023)

Adapun beberapa obyek vital yang rutin dilaksanakan dalam patroli yaitu pemukiman penduduk, ATM, Perbankan, pertokoan/minimarket yang buka hingga malam serta tempat-tempat yang rawan kejahatan dan kecelakaan lalu lintas.

Seperti patroli malam kali ini, Anggota Samapta Polsek Cileunyi Polresta Bandung Polda Jabar menyambangi salah satu Bank di Wilayah hukum Polsek Cileunyi. Hal itu dilakukan mengingat Kantor Perbankan cukup ramai dikunjungi warga untuk bertransaksi saat pagi, siang, dan malam hari. Apalagi di dalam kantor tersebut terdapat barang-barang berharga milik nasabah.

Dalam pelaksanaan patroli tersebut, polisi memberikan himbauan kepada petugas jaga malam Kantor Bank untuk selalu waspada dan tidak lengah. Bila menemukan hal-hal yang mencurigakan agar segera menelpon atau melapor kepada kepolisian terdekat.

Pada pelaksanaan patroli kali ini patroli personil Unit Samapta mengunjungi area dan tempat Perumahan dan obvit lainnya yang rawan akan tindak kejahatan. Dalam patrolinya tersebut anggota mengamati sekitaran Perumahan, kantor perbankan dan juga kontrol perkantoran guna antisipasi tindak kejahatan pembobolan ATM/Skimming.

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. menyampaikan pihaknya terus berupaya melakukan tindakan-tindakan preventif salah satunya dengan meningkatkan kegiatan patroli khsususnya diarea sekitar Perumahan dan Obvit dengan harapan kegiatan patroli ini dapat mencegah niat pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya.

“Giat Patroli dilaksanakan guna mencegah terjadinya tindak kejahatan berupa curat, curas dan kejahatan lainnya di wilayah hukum Polsek Cileunyi, khususnya yang menyasar Obvit Perbankan dan lainnya. Kegiatan ini sebagai upaya menjaga Kamtibmas dan untuk mendekatkan diri pada masyarakat, sehingga masyarakat merasa aman karena ada polisi di sekelilingnya,” ujar Suharto

lanjut Kapolsek “Jangan sampai lengah ketika berjaga, lakukan pemantauan melalui CCTV, jika ada hal-hal yang mencurigakan atau timbul gangguan kamtibmas lainnya baik disekitaran area Bank maupun Mesin ATM segera laporkan kepada pihak kepolisian terdekat yakni Polsek Cileunyi sehingga segera mendapatkan penangan.” pungkasnya.

Exit mobile version