Berikan Kenyamanan Kepada Pemudik, Kapolresta Bandung Pimpin Pengalihan Arus Lalin di Nagreg

Beritatandas.id, Bandung – Untuk memberikan pelayanan kepada para pemudik selama arus mudik Lebaran tahun 2023, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo turun langsung melakukan pengaturan lalu lintas. Kamis, 20 April 2023.

Pengaturan atau penguraian kendaraan pemudik tersebut dilakukan di jalur Selatan Nagreg, Kecamatan Nagreg yang mengarah ke Garut maupun Tasikmalaya.

Turun langsungnya Kapolresta Bandung  Polresta Bandung Polda Jabar di jalur Selatan Nagreg ini tidak hanya kali ini saja, melainkan sejak mulainya arus mudik Lebaran 2023 dan diprediksi H-2 dan H-1 ini adalah menjadi puncak arus mudik.

Pengaturan atau penguraian kendaraan pemudik ini dilakukan sekaligus agar tidak terjadinya kepadatan di jalur Selatan Nagreg.

Diketahui bersama, sejak H-3 pihak kepolisian telah beberapa kali melakukan buka tutup di jalur Selatan khususnya yang mengarah ke arah Tasikmalaya dan Limbangan terpaksa di alihkan ke Garut.

Pengalihan arus tersebut dilakukan karena banyak kendaraan di Limbangan hingga kemacetan pun terjadi hingga ke Cikaledong Nagreg.

Hingga berita ini diturunkan, Kapolresta Bandung beserta petugas masih terus siaga untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan maupun penumpukan kendaraan pemudik Lebaran Tahun 2023.

Yani***

Exit mobile version