Bhabinkamtibmas dan Babinsa Polsek Gunung Jati Polres Ciko, edukasi kepada kelompok pemuda

POLRES CIREBON KOTA,- Slogan Polres Cirebon Kota dekat bersahabat diimplementasikan oleh Polsek Gunungjati Polres Cirebon Kota melalui peran aktif kinerja para bhabinkamtibmasnya.

Polsek gunungjati melalui bhabinkamtibmas bersinergi dengan Babinsa lakukan giat edukasi kepada kelompok pemuda dengan cara pendekatan persuasif. Sabtu (29.4.23).

Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH mengatakan, kiprah para anggota polsek jajaran merupakan bagian dari Program Quick Wins Presisi Optimalisasi Masyarakat.

Lanjut Ariek Indra Sentanu “Polsek gunungjati melalui Bhabinkamtibmas bersinergi dengan Babinsa melaksanakan giat sambang dan Anjangsono kepada kelompok pemuda yang sedang berkumpul di RT 03/01 blok Dadap Desa Babadan Kec Gunungjati Kab Cirebon, pasca hari raya idul Fitri 1444 H, sebagai langkah persuasif dalam menjaga Kamtibmas di desa binaan”. Ujar Kapolres Ciko melalui Kapolsek Gunungjati Akp Muchammad Qomaruddin, SH.MH.

Bhabinkamtibmas juga memberikan Pesan-pesan kamtibmas dan agar ikut menjaga kondusifitas keamanan Bila ada kejadian segera melapor ke Bhabinkamtibmas atau kantor polisi yang terdekat. Pungkas Kasi humas Polres Ciko Iptu Ngatidja. SH.MH.

Exit mobile version