Polsek Ciranjang, Polres Cianjur – Hari Senin (08/05/23) bertempat di Aula Kantor Desa Ciranjang Kampung Cibogo Desa Ciranjang Kecamatan Ciranjang Kabupaten Cianjur, Anggota Polsek Ciranjang pengemban fungsi Bhabinkamtibmas (Bhayangkara pembina keamanan dan ketertiban masyarakat) Desa Ciranjang AIPTU SURYAMAN hadir di tengah-tengah Korban terdampak bencana alam banjir Ciranjang 29 April 2023 silam.
Warga yang terdampak musibah bencana alam banjir Ciranjang tersebut mengungsi di aula Kantor Desa Ciranjang sejak kejadian sampai hari ini Senin (08/05/23).
Kehadiran Bhabinkamtibmas Desa Ciranjang AIPTU SURYAMAN di aula Kantor Desa Ciranjang tersebut adalah sebagai wujud pelaksanaan arahan dari Kapolres Cianjur AKBP ASZHARI KURNIAWAN agar Personil yang mengemban fungsi Bhabinkamtibmas senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat.
Selain karena melaksanakan kewajiban tugasnya yang diamanatkan Kapolres Cianjur melalui Kapolsek Ciranjang, hari ini Bhabinkamtibmas Desa Ciranjang hadir untuk mendampingi dan memfasilitasi bantuan sosial yang dibawa oleh Keluarga Besar Alumni SMPN 1 Ciranjang dan diserahkan kepada warga yang terdampak bencana alam banjir.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat yang terdampak agar senantiasa mengecek ke rumahnya masing-masing mengantisipasi adanya Orang yang memanfaatkan kesempatan dengan masuk ke rumah dan mengambil barang berharga yang ada di rumah, selain itu juga Bhabinkamtibmas berpesan agar ke depannya sama-sama menjaga kebersihan lingkungan terutama yang dekat dengan aliran sungai, tidak membuang sampah dekat aliran sungai apalagi sampai membuangnya langsung ke sungai, selalu koordinasi dengan pemerintahan setempat terkait kemana dan bagaimana cara menangani sampah agar ke depan tidak terjadi lagi musibah serupa.
Leave a Reply