Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungsari Melaksanakan Monitoring Pelaksanaan Forum Komunikasi Publik (FKP) dalam rangka pendataan awal registrasi sosial ekonomi (Regsosek)

Sumedang – Bhabinkamtibmas Desa Gunungmanik Polsek Tanjungsari Polres Sumedang Polda Jabar AIPDA CECEP SUPRIADI, Melaksanakan Monitoring Pelaksanaan Forum Komunikasi Publik ( FKP ) dalam rangka pendataan awal registrasi sosial ekonomi ( Regsosek ) tahun 2022 diwilayah Desa Gunungmanik Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Sumedang. Rabu (03/05/2023).

Pada kesempatan tersebut Pak Bhabinkamtibmas hadir beserta Babinsa Serka Sagiman dan memberikan edukasi / himbauan terkait situasi kamtibmas baik perkembangan nasional maupun lokal khususnya di wilayah Kec. Tanjungsari Kab. Sumedang.

Bhabinkamtibmas Desa Gunungmanik Polsek Tanjungsari Polres Sumedang, memberikan himbauan kepada ketua RT dan tokoh masyarakat yang hadir pada kegiatan tersebut diantaranya yaitu Antisipasi kejadian C3 (Curat, Curas dan Curanmor) diwilayah Desa Gunungmanik kecamatan Tanjungsari, selain itu juga bhabinkamtibmas mengucapkan terima kasih kepada warga masyarakat yang telah menjaga kondusifitas keamanan dilingkungan masing-masing yang selama ini masih dalam keadaan kondusif, hal tersebut merupakan kerjasama warga masyarakat dalam menciptakan lingkunganya yang aman dan nyaman serta warga masyarakat yang aktif dalam melaksanakan siskamling guna meminimalisir tindak kejahatan dll.

Kegiatan pelaksanaan Forum Komunikasi publik ( FKP )di hari ke-2 dalam rangka pendataan awal registrasi sosial ekonomi ( Regsosek ) tahun 2022 di wilayah Desa Gunungmanik kecamatan Tanjungsari kabupaten Sumedang dengan tema “satu program perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat” yang yang dipimpin oleh fasilitator Badan Pusat Statistik ( BPS )saudara Iwan Ridwan beserta dua rekan lainnya kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kepala Desa Gunungmanik serta mengundang beberapa tokoh masyarakat dan ketua RT

Kegiatan yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Desa Gunungmanik Polsek Tanjungsari Polres Sumedang AIPDA CECEP SUPRIADI tersebut ini merupakan salah satu upaya polisi dalam berinteraksi langsung dengan para tokoh dilingkungan masing-masing, memberikan himbauan, dan menjaga keberlanjutan keamanan serta ketertiban di wilayah Desa Gunungmanik Kecamatan Tanjungsari Kab Sumedang, Semoga himbauan yang disampaikan dapat diimplementasikan oleh para tokoh dan guna terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh warganya.

Exit mobile version