Bhabinsa Purwasari Koramil 0412/Klari Sertu Winta Monitoring Pengamanan”Serbuan Vaksin Siliwangi”

beritatandas.id, Karawang – Bhabinsa Purwasari Koramil 0412/Klari Kodim 0604/Karawang, Sertu Winta laksanakan monitoring kegiatan “Serbuan Vaksin Siliwangi” yang digelar di Kantor Desa Purwasari, Kecamatan Purwasari, Kabupaten karawang.

 

Sertu Winta saat di konfirmasi mengatakan, ini merupakan bagian dari perintah pimpinan dalam rangka mempercepat penyaluran vaksin ke masyarakat di akhir Desember 2021 ini dengan target 100 %.

 

Program serbuan vaksinasi siliwangi sendiri bertujuan agar masyarakat yang berada di wilayah Koramil 0412/Klari mendapatkan akses vaksinasi yang mudah.

 

“Kita sepakat untuk mendukung program pemerintah sesuai perintah pimpinan atas, yaitu Dandim 0604/Karawang untuk melaksanakan program serbuan vaksinasi siliwangi,”kata Sertu Winta saat di lokasi, Minggu (14/11/21)pagi.

 

Sertu Winta menambahkan, pemberian vaksin di purwasari dapat berjalan lancar atas kerjasama TNI- Polri yang dibantu pihak Kepala Desa Purwasari bersama jajaran staf desa, dan warga pun sangat antusias mengikuti vaksin.

 

“Alhamdulillah masyarakat antusias, kami ucapkan banyak terima kasih ke Pak Kades, yang sudah menggerakan bawahannya yakni Kepala Dusun, RT termasuk Karang Taruna dan BPD terutama Nakes,”ujarnnya.

 

Lebih lanjut ia menyampaikan mayoritas usia produktif itu sudah divaksin, namun terkait kendala warga yang belum divaksin karena lansia dan mempunyai penyakit bawaan

 

“Warga yang di vaksin kebanyakan dari kalangan umur 55 tahun keatas, ini mungkin sebagian belum bisa di vaksin karena mempunyai riwayat penyakit, namun hari ini sudah ada sekitar 112 warga yang ikut di vaksin, tutur Winta.

 

Ditempat terpisah, Lia istri Jimmi Permana (Kepala Desa, red) yang juga selaku Ketua PKK mengatakan, saya merasa bersyukur atas kesadaran masyarakat dan kerja sama yang baik dari seluruh elemen masyarakat.

 

“Kami melalui Posyandu setiap hari menyisir dan mengajak warga untuk di vaksin, alhamdulillah target vaskin yang sudah dicapai sekitar 17.200 orang dari jumlah warga 18.000 orang, sudah sekitar 95,5 %,”ucapnya.

 

Dia berharap dengan antusias yang baik dari warga untuk melakukan vaksinasi, mereka yang sudah di vaksin akan lebih kuat dalam melawan serangan Covid-19.

 

“Mudah mudahahan kita bisa mencapai target 100 persen di bulan Desember, dengan cara kita menjemput, menyisir dan mengajak ke warga yang sibuk kita datangi, dekati dan bujuk mereka untuk bisa vaksin,”tuturnya.

 

Vaksinasi ini bisa berjalan dengan lancar berkat adanya kerjasama yang baik antara, TNI AD dengan Pemdes Purwasari, Karang Taruna, BPD dan Ibu-Ibu PKK.

Reporter : Lex/Roh

Exit mobile version