Kanit Samapta Polsek Cireunghas Sambangi Warga

Sukabumi Kota– Untuk mencegah adanya gangguan kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota, kanit samapta melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif salah satunya dengan cara silaturahmi pada warga yang sedang melaksanakan aktifitas.

 

Seperti kegiatan yang dilakukan Kanit Samapta Polsek Cireunghas Aipda Darsono Budiman dengan cara berkunjung warga Desa Cipurut Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi, Selasa (03/10/2023).

Sesuai arahan Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo, SH.,S.lK., M.Sl melalui Kapolsek Cireunghas lpda Hendrayana,S.lp bahwa “Unit Samapta ditekankan agar selalu menjaga kondusifitas wilayah dengan cara melaksanakan patroli dan silaturahmi dengan warga diwilayah Kecamatan Cireunghas.

 

Dalam kegiatannya, Kanit Samapta melaksanakan Dialog dengan warga serta menyampaikan pesan kamtibmas agar warga masyarakat Lebih meningkatkan kewaspadaan di lingkungannya Serta Apabila ada informasi Kejadian yang menonjol Segera Melaporkan ke Polsek Cireunghas.

Exit mobile version