Kenang Perjuangan Bersama Almarhum Mas Eman di Garda Bangsa, Sidkon Djampi: Beliau Orang Baik

Bandung, beritatandas.id – Ketua Fraksi PKB DPRD Jawa Barat Sidkon Djampi mengucapkan belasungkawa atas berpulangnya aktivis Nahdlatul Ulama (NU) yang juga Ketua DPC PKB Belitung Eman Hermawan.

Seperti diketahui Eman Hermawan dikabarkan meninggal dunia pagi Rabu, 15 Juni 2022 sekitar pukul 06.25 WIB di Rumah Sakit Probolinggo, Jawa Timur.

Dilansir dari berbagai sumber, Mas Eman sapaan akrabnya akan di kebumikan di kampung halamannya yaitu di Belitung, Kepulauan Bangka Belitung.

Berpulangnya aktivis NU ini menjadi pukulan tersendiri bagi keluarga besar NU dan PKB. Termasuk bagi Ketua Fraksi PKB DPRD Jawa Barat Sidkon Djampi

Sidkon Djampi mengenang sosok Mas Eman sebagai aktivis juga politikus yang teguh dalam perjuangan. Juga sederhana dalam segala hal, termasuk ulet dalam mendidik juniornya di berbagai organisasi.

Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat ini mengenang perjuangan bersama almarhum Mas Eman dilakukan dalam waktu yang panjang.

Termasuk saat bersama-sama berjuang dalam sayap pemuda Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yakni Garda Bangsa.

“Mas Eman @eman_nahnu, kebersamaan perjuangan kita tidaklah sebentar. Ketika sampean Ketum DKN Garda Bangsa, saya Ketua DKW Garda Bangsa Jawa Barat, dan seterusnya,” tulis Sidkon dalam unggahan Instagramnya @sidkon_djampi.

Selaku sahabat yang selama ini terus berjuang bersama, Sidkon bersaksi bahwa almharhum Mas Eman semasa hidupnya adalah orang baik.

“Tetapi seperti baru kemarin kita ketemu. Kini sampean mendahului kami semua. Saya bersaksi, engkau orang baik,” tulisnya lagi.

“Allahumaghfirlahu, warhamhu, wa’afihi wa’fu’anhu, waakrim nuzulahu, waj’aliljannata mathwaah. Aamiin yaa robbal alamiin,” pungkasnya.***

 

Redaksi

Exit mobile version