Ormas Banaspati Kawal Perbaikan Sekolah Rusak di Kabupaten Karawang

KARAWANG, beritatandas.id – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Banaspati mendesak perhatian serius terhadap kondisi bangunan sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) yang rusak di Kabupaten Karawang.

Pasalnya, sejumlah bangunan sekolah ditemukan dalam kondisi tidak layak pakai, sehingga membahayakan keselamatan siswa dan menciptakan suasana belajar yang tidak nyaman.

Ormas Banaspati menggelar audiensi dengan Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Karawang pada Senin (18/11/2924).

Dalam pertemuan tersebut, Banaspati mengungkap temuan bangunan sekolah yang sudah tidak layak pakai, salah satunya di Desa Panyingkiran, Kecamatan Rawamerta. Sekolah-sekolah ini dinilai mendesak untuk segera diperbaiki agar dapat digunakan kembali dengan aman.

Agus Setiawan, Sekretaris Jenderal DPP Ormas Banaspati Karawang, menegaskan komitmennya untuk terus mengawal proses perbaikan sekolah-sekolah yang rusak.

“Kami akan memperjuangkan laporan dan temuan sekolah yang tidak layak untuk segera ditindaklanjuti. Sarana pendidikan dasar tidak boleh tertinggal, apalagi sampai membahayakan murid dan guru,” ujarnya.

Dalam audiensi tersebut, pihak Dinas Pendidikan dan Olahraga melalui Eko, staf Pendidikan Dasar, menyatakan akan menindaklanjuti laporan dari Ormas Banaspati.

Mereka berjanji melakukan langkah-langkah perbaikan terhadap sekolah-sekolah yang rusak demi kenyamanan dan keamanan proses belajar-mengajar.

“Kami mendorong agar rehabilitasi bangunan yang rusak segera dilakukan untuk memastikan aktivitas belajar mengajar berjalan dengan aman dan nyaman,” tambah Agus Setiawan.

Banaspati juga mengingatkan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk memastikan sarana pendidikan di Kabupaten Karawang memenuhi standar keselamatan dan kenyamanan.

Ormas ini berharap langkah mereka dapat menjadi motor penggerak bagi pemerintah daerah untuk lebih proaktif dalam memperbaiki sarana pendidikan yang rusak.

Penulis: Aep Kurnaedi
Editor: Joe

Exit mobile version