POLRES SUBANG – Pencak silat merupakan warisan budaya nenek moyang yang harus dijaga dan dilestarikan, maka dengan itu bhabinkamtibmas Polsek Binong Polres Subang Polda Jabar melaksanakan giat pelatihan pencak silat didesa binaannya. Senin (08/05/2023).
Kapolsek Binong Polres Subang AKP EDI JUHEDI melalui bhabinkamtibmas Aiptu Moh Komarudin Nur menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan pencak silat yang di laksanakan kepada anak anak sekolah di SDN Nanggerang Desa Karang sari Kec Binong tersebut merupakan pendidikan usia Dini yang mana anak sekolah merupakan generasi penerus bangsa untuk menjaga dan melestarikan seni tradisi pencak silat nenek moyang bangsa Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut bhabinkamtibmas menyampaikan pula hidup disiplin dan berkepribadian yang baik untuk selalu menghormati orang tua,guru dan sesama.
Leave a Reply