beritatandas.id, Bandung – Jajaran Polsek Pacet Polresta Bandung Polda Jabar bersama Satpol PP melaksanakan operasi rutin razia minuman keras di wilayah hukum Polsek Pacet Polresta Bandung Polda Jabar, Kamis (03/06/2021).
sasaran operasi pekat yaitu minuman keras dimana pelaksanaan kegiatan di pimpin oleh Kanit reskrim Polsek Pacet Ipda Ipung Suparna, S.E.
Yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan tersebut yakni 6 personel anggota polsek pacet dan 5 personil anggota satpol PP kec.pacet
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Erdi A. Chaniago S.I K., M.Si menginformasikan bahwa dalam pelaksanaan razia ini, puluhan liter dan beberapa botol miras di sita dari beberapa pedagang, yakni Sdr Hendra alamat Kp.bojong Ds.Maruyung, Sdr Mea Parjaman alamat Kp.lembur Awi, Ds.Maruyung dan Sdr Riyad alamat Kp.wanir Ds. Maruyung.
“Kegiatan tersebut merupakan salah satu program Polsek Pacet Polresta Bandung Polda Jabar untuk memberantas hal – hal yang dapat meresahkan masyarakat atau penyakit masyarakat dan faktor yang akan menimbulkan kejahatan, adanya penjual yang menjual minuman keras dan meresahkan masyarakat.
Kapolsek Pacet Polresta Bandung Polda Jabar AKP Dana Suhenda menyampaikan dengan dilaksanakannya giat operasi tersebut, maka dengan sendirinya warga merasa bahwa Polri benar benar berada di tengah masyarakat sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman.
Redaksi
Leave a Reply