POLSEK CIKANCUNG GENCAR PATROLI KRYD MALAM HARI, CEGAH GANGGUAN KAMTIBMAS DAN PERKECIL ANGKA KRIMINALITAS Cikancung, -Berbagai upaya terus dilakukan oleh Polsek C

ikancung untuk menciptakan kondusifitas di wilayahnya, salah satu upaya yang dilakukan tersebut adalah dengan melaksanakan patroli utamanya pada malam hari, dalam pelaksanaannya selain dilakukan dengan cara mobile untuk menyambangi objek-objek vital atau tempat-tempat yang memiliki potensi gangguan gangguan kamtibmas, juga dengan cara mengadakan dialogis dengan warga masyarakat yang dijumpai, Minggu malam (30/07/2023)

Tentu saja Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka upaya untuk menekan terjadinya kejahatan C3 (curat, curas,curanmor) dan kriminal lainya, serta untuk memelihara keamanan ketertiban masyarakat tetap dalam keadaan aman kondusif.

Hal tersebut diungkapkan petugas Pawas Piket Mako Iptu Iwan Darmawan., SH bersama anggota saat melaksanakan patroli dialogis dengan Bapak Yudi Priatna salah satu personil Satuan Pengamanan ( Satpam ) Bank Rakyat Indonesia (BRI) unit Tanjunglaya yang berlokasi di jalan Raya Tanjunglaya Kecamatan Cikancung dan beberapa obyek vital lainnya seperti, SPBU dan pemukiman warga.

“Secara rutin Polsek Cikancung melaksanakan patroli dialogis dengan sasaran obyek vital terdiri kantor Perbankan dan tempat keramaian yang ada di Wilayah hukum Polsek Cikancung, terutama pada jam rawan tindak kejahatan” ucap Iptu Iwan Darmawan., SH

Ditempat terpisah Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo., SH., SIK., MH melalui Kapolsek Cikancung Akp Carsono., SH, menjelaskan kegiatan Personel Polsek Cikancung melakukan patroli dialogis dengan sasaran obyek vital di wilayah hukum Polsek Cikancung, Obyek Vital merupakan salah satu yang menjadi sasaran prioritas patroli untuk menciptakan Kamtibmas yang kondusif.

“Memang semua obyek-obyek vital yang ada di wilayah hukum Polsek Cikancung merupakan sasaran prioritas patroli kami dalam menjaga situasi agar tetap kondusif,” terang Akp Carsono., SH. (31/07/2023) Senin pagi

Lebih lanjut Akp Carsono., SH menambahkan bahwa,
“Patroli Obyek Vital seperti kantor Perbankkan, Perumahan, perkantoran, SPBU dan perkampungan menjadi sasaran prioritas Patroli KRYD Polsek Cikancung, bekerja sama dengan satuan pengamanan setempat untuk menciptakan situasi yang kondusif,” pungkasnya.

Exit mobile version