Polsek Kebon Pedes Pengamanan Hiburan Masyarakat Dalam Rangka Memeriahkan HUT RI Ke 78 Wilayah Kecamatan Kebon Pedes

Kebon Pedes – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-78, Polsek Kebon Pedes Polres Sukabumi Kota melaksanakan kegiatan pengamanan hiburan masyarakat berupa dangdut di Kp. Ranji Kaler Rt 02 Rw 08 Desa Kebon Pedes Kecamatan Kebon Pedes Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kenyamanan dan keamanan bagi seluruh masyarakat yang akan merayakan HUT RI Ke 78.

Dalam pengamanan hiburan masyarakat kali ini, Polsek Kebon Pedes melibatkan sekitar 25 personel yang terdiri dari anggota Polsek Kebon Pedes, Anggota TNI Koramil Sukaraja serta Linmas setempat, mereka ditempatkan di sekitar lokasi kegiatan tersebut.

Kapolsek Kebon Pedes Iptu Tommy Ganhany Jaya Sakti,S.I.P., mengatakan bahwa pengamanan hiburan masyarakat ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat yang merayakan HUT RI ke 78. “Kami ingin memastikan bahwa acara-acara hiburan masyarakat berjalan dengan lancar dan terbebas dari gangguan keamanan,” ujarnya.

Salah satu warga setempat, mengapresiasi upaya Polsek Kebon Pedes dalam mengamankan hiburan masyarakat. Ia merasa tenang dan nyaman saat berada di acara hiburan tersebut. “Saya sangat berterima kasih kepada polisi yang telah melindungi kami. Dengan adanya keamanan yang baik, kami dapat menikmati acara dengan tenang dan nyaman,” ucap salah seorang warga.

Dengan adanya pengamanan hiburan masyarakat yang dilakukan oleh Polsek Kebon Pedes ini, diharapkan seluruh masyarakat dapat merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 78 dengan penuh kebahagiaan dan keamanan. Kita semua berharap agar semangat persatuan dan kesatuan yang diwujudkan dalam perayaan HUT RI ke 78 ini semakin menguatkan kebersamaan dalam membangun negeri tercinta.

Exit mobile version