Tim Sepak Bola YFPI Taklukkan Tim Tengkorak EPSI dengan Kemenangan Telak

KARAWANG, beritatandas id – Dalam perayaan Annyeversary Yonif 305 Tengkorak yang ke-75, yang berlangsung meriah di Lapangan Yonif 305, Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Sabtu 14 September 2024.

Tim sepak bola YFPI dari Kecamatan Ciampel tampil sebagai bintang utama. Mereka membuktikan kehebatannya dengan meraih kemenangan besar atas tim Tengkorak EPSI dalam pertandingan sengit Tengkorak Cup-18.

Pertandingan ini dimulai dengan tempo tinggi dan semangat luar biasa dari tim YFPI. Sejak menit pertama, mereka sudah menunjukkan dominasinya dengan mencetak gol pertama.

Kecepatan dan ketajaman mereka dalam menyerang membuat lawan sulit bernafas, mengakhiri babak pertama dengan skor 3-0. Tengkorak EPSI, meski dikenal dengan pertahanan kokoh, tak mampu menahan gelombang serangan YFPI.

Babak kedua tidak mengubah dominasi YFPI. Tim ini menambah pundi-pundi gol mereka, menutup pertandingan dengan skor akhir 0-4.

Kapten tim YFPI memimpin dengan cemerlang, menunjukkan kerjasama tim yang solid dan tak tergoyahkan meski menghadapi tekanan dari tim tuan rumah.

Letkol Infantri Danu Prasityo, Komandan Yonif 305, memberi pujian kepada tim YFPI, Semangat dan dedikasi yang ditunjukkan para pemain sangat mengesankan.

“Kami berharap kompetisi seperti Tengkorak Cup-18 akan terus memajukan sepak bola di Karawang dan menumbuhkan semangat kompetisi.” terangnya.

Dengan kemenangan ini, tim YFPI menunjukkan peluang besar untuk melaju ke babak 8 besar turnamen. Kapten tim YFPI menegaskan komitmennya.

“Kami akan terus berusaha keras dan bersemangat. Sepak bola bukan hanya tentang kemenangan, tetapi juga tentang hiburan dan kebanggaan masyarakat.” ucapnya.

Penampilan memukau tim YFPI membuktikan bahwa mereka tidak hanya unggul dalam keterampilan, tetapi juga dalam kekompakan.

Dengan hasil positif ini, mereka siap menghadapi tantangan selanjutnya dan memberikan yang terbaik di Tengkorak Cup-18.

Penulis: Aep Kurnaedi
Editor: Joe

 

Exit mobile version