Kota Sukabumi – Dalam upaya memberikan pemahaman dan menumbuhkan kesadaran tertib berlalulintas dan taat bayar pajak Panit Lantas Polsek Baros Polres Sukabumi Kota, Ipda Arsim memberikan Sosialisasi dan Edukasi kepada warga masyarakat di Ja;an Lingkar Selatan Baros Kota Sukabumi, Sabtu (13/05/2023).
Sosialisasi tersebut dilakukan dengan memperkenalkan rambu Lalulintas, safety riding hingga sejumlah peraturan lalulintas yang harus ditaati semua pengendara maupun pengemudi. Hal itu disampaikan Kapolsek Baros, Kompol Muhammad Heri Hermawan.
“Ini adalah kegiatan rutin unit Lantas untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kamseltibcarlantas untuk mengurangi dan mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas,” kata Heri.
“Kita harapkan dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan kembangkan wawasan disiplin dan tertib berlalulintas , sehingga kedepan mampu membentuk kepribadian yang lebih disiplin dalam berkendara di jalan serta mematuhi aturan lalulintas yang berlaku.” pungkasnya.
Leave a Reply