Yayasan Sahabat Sarinah Peduli Gelar Baksos di Karawang

beritatandas.id, KARAWANG – Ketua Yayasan Sahabat Sarinah Peduli Hj. Noor Rafiqa, gelar kegiatan sosial di Karawang. Selain itu, dia juga melakukan kampanye protokol kesehatan kepada warga yang ditemui.

Perempuan yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPD Bidang Kesehatan, Perempuan dan Anak PDIP Jabar, Noor Rafiqa itu rencananya akan menjadi kegiatan baksos secara rutin.

Kegiatan kali ini dilakukan di beberapa titik di Kabupaten Karawang. Adapun baksos yang dilakukan adalah mulai dari membagikan makanan sampai membagikan masker.

“Sudah beberapa kali kami lakukan baksos di Karawang. Kali ini kami keliling berbagi denga warga Karawang sekaligus memantau perilaku warga dalam menjalankan prokes (protokol kesehatan),” ujarnya, Minggu (7/2/2021).

Dia mengaku prihatin, karena di tengah masa pandemi seperti sekarang ini, masih banyak warga yang keluar rumah dengan tidak menjalalankan protokol kesehatan, diantaranya tidak memakai masker.

“Kami juga temukan anak-anak yang tidak pakai masker. Kalau anak-anak tentu mengikuti prilaku orang tuanya yah,” ujarnya.

Lebih lanjut dia menyampaikan, jika melihat hal tersebut, bisa dikatakan kesadaran warga Katawang akan Covid-19 masih minim. Dia berharap ke depan warga semakin sadar agar Covid-19 segera berlalu.

“Cara paling tepat ya kita jalankan prokes. Kami harap warga mengikuti anjuran pemerintah,” pungkasnya.

Redaksi

Exit mobile version