Anggota Polsek Tirtajaya menghadiri Peresmian Rumah Yatim Piatu di Desa Srikamulyan

beritatandas.id, Polres Karawang Polda Jabar – Polsek Tirtajaya Polres Karawang Polda Jabar, Aiptu Nuryana bersama Bripka Anggi Pradista Anggota Polsek Tirtajaya menghadiri pelaksanaan peresmian Rumah untuk Anak-anak Yatim Piatu di Dusun Jatitengah Rt.004/002 Desa Srikamulyan Kecamatan Tirtajaya Kabupaten Karawang. Minggu (28/05/2023)

“Salah satu bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada anak-anak Yatim Piatu yang tidak memiliki tempat tinggal, semoga dengan adanya rumah untuk anak-anak Yatim Piatu mereka mendapatkan tempat tinggal yang layak.” Unjar Aiptu Nuryana (Anggota Polsek Tirtajaya)

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut Anggota Polsek Tirtajaya Polres Karawang Polda Jabar Aiptu Nuryana menyempatkan waktu untuk memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat.

“Mari sama-sama kita menjaga Kamtibmas Keamanan, Ketertiban, serta Kondusifitas dilingkungan masyarakat agar terciptanya Kamtibmas yang Aman, Nyaman, dan Kondusif. Jelasnya

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Tirtajaya Iptu Wahyu Kurniawan,S.H menyatakan bahwa kegiatan tersebut adalah kegiatan yang sangat baik dan layak dijadikan contoh untuk masyarakat umum sebagai bentuk kecintaan kepada anak-anak Yatim Piatu yang membutuhkan pertolongan kita semua. Jelasnya

Dikatakan juga bahwa saat ini Kami Personil Polres Karawang Polda Jabar beserta Polsek Jajaran terus berupaya menciptakan keamanan dan kenyamanan serta Kondusifitas dilingkungan masyarakat kabupaten Karawang. Tegasnya

Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono

Exit mobile version