Babinmas Polsek Cibeber polres cianjur monitoring penyaluran bantuan beras

Cibeber Cianjur – Di beberapa Desa di Kecamatan Cibeber menyalurkan bantuan beras kepada masyarakat untuk mewujudkan kesejahteraan dan kecukupan pangan. Diantaranya Desa Cipetir, Desa Karangnunggal dan Desa Cibaregbeg. Penyaluran bantuan beras tersebut terlihat dibantu Babhinkamtibmas di Desa binaan masing masing.

Kapolres Cianjur AKBP ASZHARI KURNIAWAN melalui Kapolsek Cibeber KOMPOL ACA NANA SURYADI dengan anggota Babhinkamtibmasnya melaksanakan monitoring penyaluran bantuan beras di beberapa Desa Kecamatan Cibeber, Cianjur pada Hari Sabtu Tanggal 27 Mei 2023 pukul 10.30 wib.

Bantuan beras untuk masyarakat Desa tersebut sesuai dengan data yang diterima oleh Desa. Desa Cipetir sebanyak 793 KPM, Desa Karangnunggal 569 KPM, Desa Cibaregbeg 1.088 KPM yang didistribusikan masing masing Desa. Babhinkamtibmas di masing masing Desa binaannya ikut serta dalam mengawasi dan mendistribusikan bantuan beras tersebut agar tidak berdesakan.

Polsek Cibeber berharap dalam penyaluran bantuan beras tersebut tidak terjadi salah sasaran dan harus diprioritaskan dulu masyarakat yang benar benar membutuhkan, Ungkap Kapolsek Cibeber saat dikomfirmasi via telepon.

Exit mobile version