Bripka Ajib Giat Sambang Dan Silaturahmi Kepada Tokoh Masyarakat Desa Medalsari

Karawang, beritatandas.id – Polsek Pangkalan Polres Karawang bersama Bripka Ajib melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi kepada tokoh Masyarakat Desa Medalsari. Kegiatan tersebut dilakukan di Desa Medalsari Kec. Pangkalan Kab Karawang. Selasa, 12 Juli 2022, pukul 10.00 WIB

Kunjungan sambang dilaksanakan kepada Akan selaku tokoh masyarakat Desa Medalsari. Dalam kegiatan tersebut Bripka Ajib memberikan himbauan kamtibmas, meminta masyarakat untuk tetap laksanakan Prokes serta mensosialisasikan PPKM level I dan PMK (Penyakit Mulut dan Kaki) pada hewan ternak.

Masyarakat diminta untuk waspada dan berhati-hati terhadap PMK yang saat ini sedang banyak terjadi pada hewan ternak. Melalui Akan selaku tokoh masyarakat, sosialiasi ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk lebih paham dan waspada terhadap PMK (Penyakit Mulut dan Kaki) yang sedang marak terjadi.

“Saat ini PMK sedang banyak terjadi di hewan-hewan ternak, dengan sosialisasi ini kami berharap masyarakat dapat lebih paham apa itu PMK dan menjadi lebih berhati-hati dan waspada.” Ujar Bripka Ajib

Selain sosialisasi PMK, kegiatan ini juga sekaligus mengingatkan kembali pada masyarakat untuk tetap menjaga prokes karena pandemi COVID-19 masih belum selesai. Masyarakat juga diminta untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan sekitarnya.

Redaksi

Exit mobile version