Dini Hari PJR Unit VIII Cianjur Tangani Tabrakan Adu Domba di Jalur Cianjur – Bandung

beritatandas.id, CIANJUR – Dini hari Patroli Jalan Raya (PJR) Unit V Cianjur Ditlantas Polda Jabar tangani kejadian kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Bandung – Cianjur tepatnya di Kampung Kutalaksana, Desa Mandalawangi, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, pada Senin (29/11/2021) dini hari pukul 05:00 wib.

Menurut informasi dari Kanit V PJR Cianjur, Ditlantas Polda Jabar, AKP Aceng Jaenudin, Kecelakaan melibatkan dua kendaraan mobil Angkutan umum kota (Angkot) jenis Suzuki Carry warna hijau NoPol (F 1968 WP) yang dikemudikan Mulyana yang sedang melaju dari arah Bandung menuju Cianjur bertabrakan dengan kendaraan mobil jenis Honda Freed warna Putih NoPol (D 1403 ZT) yang dikemudikan Moch. Aji Budiyanto alias Aurel yang melaju dari arah Cianjur menuju Bandung.

“Kejadian lakalantas akibat kendaraan mobil Honda Freed dari arah Cianjur menuju arah Bandung mengalami oleng dan masuk jalur yang menuju arah Cianjur atau masuk jalur berlawanan arah, sehingga terjadi tabrakan dengan kendaran mobil angkutan umum (angkot) jenis Suzuki Carry,” ujar Aceng, pada Senin (29/11/2021)

Dalam kejadian naas tersebut nampak posisi kendaraan Angkot dan Honda Freed saling berhadapan alias adu domba sehingga tak ayal di bagian depan kedua kendaraan mengalami kerusakan fatal.

Masih kata Aceng, ” Untuk menghindari kemacetan dan penyelamatan korban, kami segera mengevakuasi ke rumah sakit terdekat, dengan menggunakan kendaraan dinas PJR agar bisa cepat mendapat penanganan medis,” ungkapnya.

Dalam kejadian tersebut satu orang mengalami luka yaitu Ai Septiah warga Kampung Nyomplong Desa Cipatat Kecamatan Cipatat, Kabuoaten Bandung Barat, dan untuk sementara tidak ada korban jiwa. Selanjutnya kasus kecelakaan tersebut ditangani Unit Laka Polres Cianjur.

Aceng menambahkan, ” Setelah melaksanakan TPTKP, mengamankan Statusquo, Memeriksa Korban dan untuk penanganan selanjutnya di kordinasikan dengan Polsek Cipatat dan Pihak Laka Lantas Polres Cimahi,” pungkasnya.

 

Redaksi

Exit mobile version