Jalan Wanasari Diperbaiki, Warga Ucapkan Terimakasih kepada DPRD Jabar Sri Rahayu Agustina

Karawang, beritatandas.id – Perbaikan jalan provinsi di wilayah Karawang mendapatkan sambutan hangat dari pengguna jalan yang setiap hari melintasi jalur Badami – Loji, Ahmad Zamzami.

Dia mengaku hampir setiap hari pulang pergi (PP) bekerja di Daerah Loji dan setiap dalam perjalanan kerap menemukan jalan berlubang yang mengancam keselamatan para pengguna jalan.

“Alhamdullilah harapan masyarakat yang meminta perbaikan jalan bisa diperbaiki. Termasuk Hj. Sri Rahayu Agustina. S.H yang telah bekerja dengan baik. Tidak banyak memberi janji, tapi langsung memberi bukti,” ujar Rohendi warga Desa Wanasari Kecamatan Telukjambe Barat Kabupaten Karawang,” ujarnya.

Sementara anggota DPRD Jawa Barat Sri Rahayu Agustina mengatakan, bahwa ruas jalan tersebut pada tahun 2021 sudah ada penanganan dan perbaikan jalan.

“Permasalahan ruas jalan masih terjadi amblesan pada jalan beton hingga pecah dan terbelah,” katanya.

Sambungnya, peda hari kamis tanggal 11 Agustus 2023 lalu sudah dilakukan pemeriksaan dan ditangani di lapangan.

“Ini sudah di chek, amblesan ini masih akan mungkin terjadi sampai posisinya stabil, treatment nya setiap jalan turun atau retak, di lapis ulang,” jelasnya.***

Redaksi

Exit mobile version