Pantura Subang Diintai Banjir

beritatandas.id, SUBANG – Jelang musim penghujan, banjir intai Subang Pantura. Pasalnya pendangkalan dan penyempitan sejumlah saluran sekunder belum juga dilakukan normalisasi.

Pantauan di lapangan, di Kecamatan Blanakan, Kabupaten Subang, Jawa Barat kondisi irigasi dan sejumlah sungai alam diantaranya kalen bawah terus mengalami pendangkalan dan penyempitan. Penyebabnya, selain sedimentasi juga banyaknya ditumbuhi rumput dan ilalang.

Haerudin, warga Blanakan mengaku khawatir banjir. Karena musim penghujan tidak lama alagi akan turun.

“Kami sangat khawatir banjir akan terjadi seperti beberapa tahun lalu,” ujar Haerudin.

Ia berharap, pemerintah turun tangan untuk melakukan pengerukan atau normalisasi dan pembuatan tembok penahan tanah.

“Kami harap, normalisasi bisa segera dilakukan. Agar banjir tidak terus berulang,”

Reporter : Agus

Exit mobile version