Pastikan Situasi Kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Ganjarsabar, Kunjungi Warga Petani di Kampung Cibeuneur

Nagreg – Dalam upaya untuk meningkatkan kualitas hubungan antara pihak Kepolisian dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Ganjarsabar, Polsek Nagreg, Polresta Bandung, Aipda Adam Wiguna, melaksanakan kunjungan kepada warga petani di Kampung Cibeuneur Desa Ganjarsabar, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Jumat (15/9/2023).

Dalam kunjungan tersebut, Aipda Adam mendatangi langsung warga yang sedang beraktifitas di sawah dan kebun, guna memastikan situasi serta kondisi wilayah, sekaligus berinteraksi dan mendengar curhatan, masukan maupun permasalahan yang dihadapi warga.

Selain itu, Aipda Adam Wiguna juga menyampaikan beberapa imbauan terkait potensi kerawanan Kamtibmas yang harus diwaspadai warga, salah satunya tentang antisipasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo S.H, S.I.K, M.H, melalui Kapolsek Nagreg AKP Eva Yanti S.H, M.H, mengatakan bahwa kegiatan kunjungan Bhabinkamtibmas tersebut bertujuan untuk menggali informasi dari warga terkait kondisi di wilayah desa binaannya, serta membangun kemitraan yang lebih erat dalam menciptakan situasi yang kondusif.

“Intinya kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-harinya, tidak ada gangguan Kamtibmas,” ujar AKP Eva Yanti.