Sungai Cipager Cirebon Jadi Sasaran Patroli Sat Brimob Polda Jabar, Sebagai Langkah Antisipasi Bencana

beritatandas.id, Cirebon – Tim siaga SAR Kompi 1 Batalyon C Pelopor laksanakan patroli pengecekan debit air sungai ke beberapa kawasan yang rawan terjadi banjir di wilayah Kabupaten Cirebon tepatnya di Sungai Cipager, Desa Cirebon Girang, Kabupaten Cirebon pada Sabtu, (24/04/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan merupakan sebagai langkah antisipasi terjadinya bencana banjir bandang dan juga tanah longsor yang sering terjadi di wilayah Cirebon di saat musim pancaroba atau peralihan musim seperti saat ini.

Bripka Harjono yang pimpin jalannya kegiatan patroli tersebut menyampaikan bahwa selain untuk mengantisipasi terjadinya bencana di wilayah Kabupaten Cirebon, kegiatan ini juga untuk mengecek kondisi beberapa pintu air yang ada apakah masih dinilai layak atau tidak dalam mengatur lalu lintas air saat luapan terjadi sehingga nantinya tidak terjadi kejebolan bendungan yang bisa mengakibatkan banjir bandang, sehingga nantinya para personil bisa cepat berkoordinasi dengan instansi terkait sebagai langkah antisipasi apabila terjadi bencana.

Dalam kegiatannya ini, Tim SAR Kompi 1 Batalyon C Pelopor Bripka Harjono memeriksa ketinggian dan juga debit air sungai juga memberikan himbauan agar masyarakat yang tinggal di sepanjang daerah aliran sungai tetap menjaga kebersihan sungai agar tidak terjadi bencana banjir saat musim penghujan seperti sekarang ini.

Masyarakat juga kami ingatkan untuk selalu waspada dan segera mengungsi apabila sewaktu – waktu banjir terjadi sehingga bisa di antisipasi mulai saat ini.

Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol Yuri Karsono, S.I.K., ditempat terpisah menyampaikan, “Saya sudah perintahkan kepada Komandan Batalyon C Pelopor yang berada di Cirebon agar menyampaikan kepada seluruh jajarannya di Mako Batalyon C untuk tetap menyiagakan tim SAR di masing – masing wilayah dan juga tetap melaksanakan patroli pengecekan debit – debit air sungai dan juga pintu – pintu air sebagai langkah antisipasi bencana banjir di beberapa wilayah di Jawa Barat ini khususnya”, tutur Yuri Karsono.

 

Redaksi