Seorang Kakek ditemukan di depan Alfamart dalam keadaan kebingungan masyarakat menyerahkan ke Polsek Sukaraja

Kota Sukabumi – Seorang Kakek bernama Oban Subarna berusia 116 tahun ditemukan di depan Alfamart Jl Raya Sukaraja desa Pasirhalang dalam keadaan kebingungan, di temukan warga masyarakat dan di serahkan ke Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota, Kamis (28/09/2023).

Informasi diperoleh, dimana saat itu Kakek Oban kebingungan tidak tau arah pulang dan sedang berada di depan Alfamart Depan RS Hermina Sukaraja. Melihat keadaan tersebut inisiatif warga menghubungi Polsek Sukaraja untuk membantu memulangkan Kakek yang tampak kebingungan tersebut, kemudian anggota piket Patroli bersama Bhabinkamtibmas Aipda Yusup dan Aipda Joko Setiono mencoba memintai keterangan kepada Kakek itu, ternyata Kakek yang bernama Oban Subarna itu berdomisili di Kp. Cicadas dekat mesjid Al Kohar Rt. 2/12 Kelurahan Cicadas Kecamatan Cibeunying Kota Bandung.

Berdasarkan keterangan kalau Kakek tersebut hendak pergi ke Soreang menggunakan Bis namun salah menaiki Bis, dan selama dalam perjalanan Kakek tersebut ketiduran. Setelah terbangun dan tau ada di kota Sukabumi kakek tersebut diturunkan Didepan Alfamart Hermina Sukaraja. Karena bingung dan tidak tau arah jalan pulang, kapolsek pun memerintahkan anggotanya agar segera membawa Ke Mako Polsek Sukaraja untuk beristirahat sambil menunggu Bis ke Arah Bandung.

Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi SE, M.Si mengatakan, ”anggota Saya tidak tega melihatnya dan bertanya dimana alamatnya, untung Kakek Oban ini masih ingat alamat tempat tinggalnya, langsung saya memerintahkan personil untuk membawa Kakek Oban ke Mako Polsek Sukaraja dan menitipkan kepada Sopir Bis jurusan Bandung,” jelas Kapolsek Sukaraja.

Kita menghimbau kepada masyarakat agar selalu memperhatikan kegiatan setiap anggota keluarganya. “Baik itu anak-anak maupun orang yang lanjut usia agar diperhatikan. Jangan sampai dibiarkan berpergian sendiri dan tersesat, ” pungkasnya.