Rancaekek. Kapolsek Rancaekek Kompol Deny Sunjaya S.H., M.H undang awak media Guna membangun komunikasi dan kerjasama dengan wartawan dalam publikasi pemberitaan. Kamis 28/09/2023
Bertempat di Mapolsek Rancaekek Polresta Bandung, Kegiatan tersebut dihadiri kapolsek Rancaekek Kompol Deny Sunjaya S.H., M.H didampingi Kanit Intel Ipda Asep Sopandi, Kasi Humas Aipda Dede Sulaeman serta awak media yang dihadiri beberapa Jurnalis yang ada di wilayah Kecamatan Rancaekek.
Sementara turut hadir dari beberapa perwakilan Forum Media dan Pimpinan Media, serta Jurnalis yang ada di wilayah Rancaekek salah satunya Agus Wahyudin (agus Eot) Ketua IMM Pers Indonesia.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Rancaekek Kompol Deny Sunjaya S.H., M.H mengatakan kegiatan tersebut guna meningkatan sinergitas antara Kepolisian dengan awak media.
“Pertemuan ini tiada lain bertujuan untuk menjalin Ukhuwah silaturahmi guna mempererat hubungan komunikasi antara jajaran polsek Rancaekek dan wartawan” jelasnya
“Saya gembira hari ini bisa bersilaturahmi dengan rekan-rekan wartawan seperti saat ini. Saya merasa seperti bertemu dengan keluarga saya sendiri,” ucap Kompol Deny Sunjaya.
Di tempat yang sama, Agus Eot mewakili dari para Jurnalis berharap jalinan silaturahmi ini selamanya dapat terjalin baik dan berkesinambungan, tuturnya.
Bahkan, sejumlah wartawan memberikan saran dan pendapat ke Kapolsek Kompol Deny Sunjaya terkait masalah yang ada di Kecamatan Rancaekek. Terutama masalah Kamtibmas agar Rancaekek tetap aman dan tentram.
Leave a Reply