Karawang, beritatandas.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD, red) Provinsi Jawa Barat, Sri Rahayu Agustina, SH lakukan agenda reses pertama tahun sidang 2023-2024 di wilayah RW 12, Perum Bintang Alam, Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Selasa (17/10/23).
Dalam reses tersebut Sri mendengarkan aspirasi dan keinginan warga RW 12, Perum Bintang Alam, terutama terkait fasilitas umum yang memang belum tersentuh oleh anggaran dari Pemda Karawang.
Yono, Ketua RW 12 menyampaikan, kami warga Perum Bintang Alam ini berharap agar Danau yang memang sudah menjadi ikon Perum Bintang Alam bisa disulap menjadi tempat wisata dan dibuat agar lebih asri.
“Kalau untuk pengajuan di Kabupaten sudah setuju semua, dari Disparbud dan juga Bappeda, namun karena sekarang kewenangannya sudah dilimpahkan kepada Pemprov Jabar, kami berharap agar ibu Sri selaku Anggota DPRD Provinsi Jabar bisa mendorongnya agar anggaran untuk pembangunan Danau Bintang Alam ini bisa terealisasi”, ucapnya.
Selanjutnya warga berkeluh kesah terkait banjir, seperti diketahui Perum Bintang Alam sendiri memang sudah menjadi langganan banjir, oleh karenanya warga meminta agar penanganan banjir di Perum Bintang Alam bisa diatasi.
Menurut warga saat ini memang sudah ada 2 pompa air untuk penanganan banjir, namun hal itu dianggap belum cukup untuk menangani permasalahan banjir yang hampir setiap tahun dialami oleh warga Perum Bintang Alam.
Selain itu, masalah drainase dan jalan juga dikeluhkan oleh warga Perum Bintang Alam, warga berharap semua keluhan dan aspirasi warga bisa diserap serta direalisasikan melalui kewenangan Sri Rahayu Agustina selaku anggota DPRD Provinsi Jabar.
Sementara itu, mendengar keluhan dan aspirasi dari warga RW 12, Perum Bintang Alam Sri Rahayu mengatakan, terkait apa yang disampaikan oleh warga, Sri berjanji akan memperjuangkan hal tersebut.
“In shaa Allah saya akan perjuangkan aspirasi dari warga Perum Bintang Alam ini, mulai dari pembangunan Danau, Penanganan Banjir, Drainase, dan Jalan, tentunya semua akan dilakukan sesuai dengan kewenangan serta aturan yang ada”, jelas Sri.
Sri juga berujar, untuk masalah banjir, bukan hanya kali ini saya memonitor urusan banjir disini, sudah beberapa kali saya datang kelokasi dan juga sudah diusulkan ke Pemkab Karawang untuk penanganan, namun belum ada tanggapan yang nyata.
Sekarang akan saya ajukan lebih kencang lagi agar segera bisa diatasi permasalahan banjir ini, dan terkait untuk aspirasi yang lainnya, Insya Allah akan mengikuti, pungkasnya.
Dalam reses tersebut Sri Rahayu juga memberikan kadeudeuh berupa bantuan uang untuk pembangunan fasilitas olahraga untuk warga RW 12, Perum Bintang Alam.
Lex
Leave a Reply