Diterjang Angin, Empat Pohon Besar di Purwakarta Tumbang

Purwakarta, beritatandas.id – Hujan lebat disertai angin kencang melanda sebagian wilayah Kabupaten Purwakarta dan sekitarnya hingga mengakibatkan pohon tumbang dibeberapa titik. Kamis sore 26 September 2024.

Dari keterangan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purwakarta, pihaknya mengevakuasi pohon tumbang di empat lokasi di wilayah tersebut.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Purwakarta Heryadi Erlan mengatakan hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Purwakarta hari ini menyebabkan terjadinya pohon tumbang di empat lokasi di wilayah Kecamatan Plered dan Darangdan.

“Dampak hujan yang mengguyur wilayah Purwakarta hari ini BPBD Purwakarta menerima laporan adanya peristiwa pohon tumbang di empat lokasi,” kata pria yang akrab disapa Abah Erlan ini.

Lokasi pertama peristiwa pohon tumbang terjadi di Kampung Citeko, Desa Pamoyanan, Kecamatan Plered.
Pohon yang tumbang menimpa kabel PLN dan Telkom, serta akses jalan sempat tak bisa dilalui kendaraan.

Di lokasi pertama ini, evakuasi pohon tumbang melibatkan tim BPBD, TNI, Polri, Camat Plered, pihak PLN, Relawan Destana serta masyarakat setempat.

“Alhamdulillah sekitar pukul 17.10 WIB evakuasi pohon tumbang selesai, dan akses jalan kembali normal serta tidak ada korban akibat peristiwa ini,” jelas Abah Erlan.

Untuk lokasi kedua pohon tumbang terjadi di Kampung Cipecang, Desa Gandasoli, Kecamatan Plered. Pohon tumbang menutup akses jalan sehingga mengganggu kendaraan yang melintas.

Usai menerima laporan, tim BPBD beserta Camat Plered, Relawan Destana dan masyarakat setempat melakukan evakuasi pohon tumbang.

“Pohon tumbang di lokasi kedua selesai dievakuasi sekitar pukul 19.20 WIB, Alhamdulillah tidak ada korban dan akses jalan sudah bisa dilalui,” kata Abah Erlan.

Untuk lokasi ketiga pohon tumbang terjadi di Kampung Ciserang, Desa Gandamekar, Kecamatan Plered, yang mengakibatkan akses jalan terganggu.

“Evakuasi pohon tumbang di lokasi ketiga juga telah selesai, dan akses jalan kembali normal,” ujarnya.

Sedangkan lokasi pohon tumbang keempat berada di Desa Legoksari, Kecamatan Darangdan. Di lokasi keempat ini pohon yang tumbang cukup besar dan mengakibatkan kabel putus dan akses jalan tak bisa dilalui kendaraan.

“Hingga pukul 21.10 WIB, tim masih berjibaku mengevakuasi pohon yang tumbang agar akses jalan bisa dilalui,” kata Abah Erlan.

Pihaknya, mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana yang bisa terjadi kapan saja dampak mulai turunnya hujan di wilayah Kabupaten Purwakarta.***

Reporter: Gani