Ketua Fraksi PKB DPRD Jawa Barat Asep Suherman
Beritatandas.id – Ketua Fraksi PKB Jawa Barat, Asep Suherman, menyatakan bahwa pihaknya telah mengajukan sejumlah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) inisiatif.
Asep Suherman mengtakan bahwa usulan Ranperda ini adalah bagian dari upaya Fraksi PKB untuk memberikan perlindungan, pemberdayaan, dan peningkatan kualitas hidup masyarakat.
“Ranperda inisiatif ini bertujuan untuk mendukung berbagai sektor penting, khususnya bagi pekerja informal dan komunitas peduli lingkungan di Jawa Barat,” ujar Asep Suherman kepada wartawan beberapa waktu lalu.
Melalui Ranperda ini, Fraksi PKB ingin memberikan dampak nyata bagi masyarakat Jawa Barat, baik dari sisi ekonomi, sosial, maupun lingkungan.
“Kami berkomitmen untuk memperjuangkan regulasi yang berpihak pada rakyat dan keberlanjutan daerah,” tegas dia.
Fraksi PKB Jawa Barat berharap, melalui Ranperda-Ranperda ini, kesejahteraan masyarakat dapat ditingkatkan dan lingkungan dapat dijaga.
Usulan Ranperda ini mencerminkan dedikasi Fraksi PKB dalam menghadirkan kebijakan yang adil dan berpihak pada masyarakat luas.
“Dengan langkah ini, Fraksi PKB optimis dapat mewujudkan masa depan Jawa Barat yang lebih sejahtera, berkelanjutan, dan berdaya saing,” pungkas dia.***
Redaksi
Leave a Reply