beritatandas.id, Bandung – Kegiatan Pendistribusian Bansos Pemberian paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan dalam rangka PPKM Darurat Polres Cimahi Polda Jabar serentak di Jajaran Polda Jabar.
Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat di Lapang Apel Polres Cimahi Polda Jabar, Jumat (16/07/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Cimahi Polda Jabar AKBP Indra Setiawan, S.I.K., M.Hum., Dandim 0609/Cimahi Letkol Kav. Tody Wahyudi, S.T., Waka Polres Cimahi Kompol Agoeng Ramadhani, S.H., S.I.K., Kabag Ops Polres Cimahi Kompol Wiharyatmo, S.H., Danramil 0908/ Cimahi Tengah Mayor Inf. Wastra, Para Perwira Polres Cimahi, Personil Polres Cimahi dan Personil Kodim 0609/Cimahi
Kapolres Cimahi Polda Jabar AKBP Indra Setiawan menyampaikan bahwa Jumlah paket sembako yang di berikan kepada masyarakat sebanyak 100 paket sembako.
“Polres Cimahi turut melaksanakan bakti sosial serentak yang dilaksanakan dari Mabes Polri, Polda, Polres, dan hingga Polsubsektor dalam rangka Polri Peduli Masyarakat Terdampak Covid19 dan PPKM Darurat”, ungkap Indra Setiawan.
Indra Setiawan berharap Bakti Sosial tersebut untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, pungkasnya.
Redaksi
Leave a Reply