Bhabinkamtibmas Polsek Jatinangor Lakukan Sambang Kamtibmas Dengan Masyarakat Desa Mekargalih

Sumedang – Bhabinkamtibmas Desa Mekargalih Polsek Jatinangor Polres Sumedang Polda Jabar Aipda Yosep Karisman melaksanakan kegiatan silaturahmi Kamtibmas (DDS) dengan penjaga Parkir dalam rangka menjalin sinergitas dan upaya menciptakan Harkamtibmas di Desa Mekargalih kec.Jatinangor kab.Sumedang. Sabtu (29/04/2023).

Kegiatan ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi Bhabinkamtibmas kepada warga Desa Binaannya, selain itu memberikan himbauan keamanan dan ketertiban Kepada pengelola Toko dan Petugas Parkir ini sudah menjadi rutinitas sebagai bentuk kepeduliannya terhadap warga di desa binaannya. “pungkas” Aipda Yosep K

Dengan kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas yang langsung turun ke wilayah desa binaannya, menjelaskan perlunya sinergitas dan kerjasama yang baik antara Bhabinkamtibmas dengan seluruh warga masyarakat untuk memelihara Harkamtibmas yang kondusip sehingga dapat saling berbagi informasi. “pungkasnya”

Kapolsek Jatinangor AKP Dadang Sudiantoro.,S.H.,M.H. Menyampaikan bahwa Bhabinkamtibmas untuk selalu menjalin komunikasi dan membangun kerjasama dengan segenap lapisan masyarakat untuk mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif serta kehadiran Polri dapat dirasakan oleh masyarakat yang mempunyai tugas sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat. “pungkasnya”

Dengan hadirnya Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat mendapat respon yang positif dari masyarakat bahkan masyarakat mengucapkan,”terima kasih atas kunjungan yang dilaksanakan mudah-mudahan dengan kegiatan yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas dalam keadaan aman dan kondusif” “Tutup” Aipda Yosep Karisman