Polres Cirebon Kota – Tingkatkan Komunikasi, Kedekatan dengan warga Binaan serta upaya menggali informasi dan Potensi gangguan kamtibmas di tengah masyarakat Polsek Gunung Jati Polres Ciko menyelesaikan Permasalahan warga binaan nya dengan cara Problem Solving. Minggu (07.05.2023) dini hari.
Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu SH , S.Ik , MH mengungkapkan mengapresisi anggota nya Melalui program Qwick Wins Presisi Optimalisasi Pemolisian Masyarakat yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Kalisapu Polsek Gunung Jati Ciko Aipda Tio Widodo beserta Babinsa menyelesaikan permasalahan warga dengan cara problem solving. Jelas Kapolres Ciko
Lanjut Ariek Indra Sentanu, Bhabinkamtibmas desa kalisapu Aipda Tio Widodo bersama Bhabinsa Serda Madlasman berikut Juragan Desa.Gopar, Ketua RW 04 Rojak dan Toda,Tomas telah melaksanakan Problem Solving antara Pihak ke I an.Abdul Syukur alamat blok penderesan desa kalisapu kec gunung jati kab Cirebon dengan Pihak ke II an.Arief alamat Blok penderesan desa kalisapu kec gunung jati kab Cirebon dimana kedua belah pihak telah terjadi selisih paham namun dapat diselesaikan secara kekeluargaan dengan pertimbangan kedua belah pihak masih 1 keluarga antara keponakan dengan paman kemudian dibuatkan Surat pernyataan bermaterai dan sekaligus memberikan pesan Kamtibmas tentang antisipasi C-3, terutama Curanmor. Ujar kapolres Ciko melalui Kapolsek Gunung Jati Akp Muchammad Qomaruddin SH.,MH.
Kegiatan Penyelesaian Permasalahan atau Problem Solving warga yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Kalisapu Gunung Jati Polres Cirebon Kota ini bentuk tindakan pemolisian masyarakat sebagai upaya preventif dan preemtif agar tidak terjadi nya potensi gangguan kamtibmas di masyarakat. Tutup Kasi Humas Polres Ciko Iptu Ngatidja SH.,MH.
Leave a Reply