Kota Sukabumi – Polri sebagai pengemban fungsi Pemelihara Keamanan dan Ketertiban dalam hal ini Polsek Kebonpedes Polres Sukabumi Kota terus memerintahkan jajaran Bhabinkantibmasnya dalam melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas.
Adalah Briptu Alamsyah Restu Binangkit yang ditunjuk sebagai Bhabinkamtibmas Desa Jambenenggang Kec. Kebonpedes secara rutin melaksanakan tugasnya yaitu silaturahmi kamtibmas serta memberikan pembinaan dan himbauan terkait Harkamtibmas.[09/05/2023].
Kegiatan ini dilakukan dengan upaya percepatan pelayanan Prima Kepolisian terhadap masyarakat. Hal tersebut disambut baik Ketua RW 03 Sdr. NANDANG Amarullah karena dapat lebih mempererat tali silaturahmi antara Masyarakat dan Polri.” Kami sangat mengapresiasi kegiatan Kepolisian yang mengedepankan silaturahmi agar masyarakat lebih dekat dan tidak sungkan dalam berkomunikasi.”Sambungnya.
Hal senada disampaikan Kapolsek Kebonpedes IPTU TOMMY GANHANY JAYA SAKTI, S.IP kepada media “.Bhabinkamtibmas sebagai lini terdepan Polri dalam menjaga Harkamtibmas sangat penting kehadirannya di masyarakat, oleh karena itu kami terus menerus meningkatkan kinerja kami guna terciptanya situasi aman dan kondusif.”Red.
Leave a Reply