Idul Adha 1444 H, Ketua FPKB DPRD Jabar: Keteladanan Nabi Ibrahim AS Mengandung Pesan Mulia

beritatandas.id – Ketua Fraksi PKB DPRD Jabar Asep Suherman mengucapkan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah untuk seluruh masyarakat muslim.

Asep Suherman menyampaikan hari raya Idul Adha mengajarkan tentang pentingnya menjunjung kemanusiaan dengan cara berbagi kebahagiaan oleh umat yang memiliki kelapangan.

“Nilai-nilai mulia yang terkandung dalam hari raya Idul Adha relevan di setiap zaman dan selayakna untuk terus kita aplikasikan dalam kehidupan kita sehari-hari,” kata Asep Suherman Kamis, 29 Juni 2023.

Anggota DPRD Jabar ini mengatakan keteladanan Nabi Ibrahim AS dalam Idul Adha mengandung pesan mulia tentang keimanan dan ketakwaan kepada Allah Swt yang tidak bercela.

Keteladanan Nabi Ibrahim AS kepatuhannya kepada Allah SWT dan keikhlasannya untuk berkorban, kata Asep

“Sepatutnya menginspirasi umat untuk menjadi Muslim yang utuh mengamalkan perintah Allah sepenuh hati demi kebaikan diri sendiri, masyarakat, bangsa dan negara,” kata dia.

“Selamat Idul Adha 1444 Hijriah. Semoga kita senantiasa menjadi pribadi yang penuh keikhlasan dan bersyukur atas nikmat Allah SWT,” pungkas Asep.

Redaksi