beritatandas.id, SUBANG – Dalam rangka pengamanan dan penertiban malam perayaan Tahun Baru 2021, pemerintah Kecamatan Purwadadi beserta jajarannya mengadakan apel bersama.
Dihadiri oleh anggota Kepolisian Republik Indonesia (Kaporli) tingkat kecamatan Purwadadi sebanyak 14 orang, TNI 7 orang, Satpol PP 7 orang beserta petugas kesehatan sebanyak 7 orang.
Dalam sambutannya, Camat Purwadadi Dadang Darmawan menyampaikan, bahwa perayaan tahun baru kali ini berbeda dengan perayaan tahun baru di tahun sebelumnya. Mengingat adanya pandemi Covid-19 dari Maret lalu sampai saat ini, sehingga tidak diperbolehkan adanya pesta kembang api maupun perkumpulan yang bisa meningkatkan penyebaran virus corona.
“Mari kita himbau kepada seluruh warga agar tidak mengadakan perayaan pesta tahun baru, hanya berdoa bersama keluarga di rumah masing-masing,” jelasnya.
Kapolsek Purwadadi AKP Jusdi Jachlanb menghimbau seluruh jajaran Polri, TNI, Satpol PP serta petugas kesehatan yang membantu menertibkan suasana tahun baru kali ini agar meminimalisir dan mencegah penyebaran virus corona.
“Cegah kerumunan, dan cegah pesta miras di lingkungan masyarakat Purwadadi,” pungkas Jusdi.
Redaksi
Leave a Reply