Banjaran-Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Polresta Bandung Aipda Saefulloh melaksanakan kegiatan sambang dan bertatap muka dengan perangkat Desa kiangroke. Kamis (27/07/2023).
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan pesan kamtibmas, agar
perangkat Desa dapat memberikan informasi sekecil apapun terkait dengan situasi kamtibmas di wilayah.
Tidak hanya itu, ia juga meminta agar Kepala Desa kiangroke dan perangkat Desa bisa selalu berkomunikasi dengan dirinya selaku Bhabinkamtibmas.
Saat dikonfirmasi di tempat terpisah, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo melalui Kapolsek Banjaran Kompol Heri Suryadi menjelaskan bahwa kegiatan sambang ini sudah menjadi kegiatan rutin untuk bertemu langsung dengan Kepala Desa dan perangkatnya.
“Baik itu di ruang kerja maupun di luar kantor Desa,menurutnya bagi setiap anggota yang melaksanakan sambang agar selalu menyampaikan pesan untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan Desanya,” tutur Kapolsek.
Sementara menyampaikan tujuan sambang menurutnya, selain untuk memberikan himbauan kemananan dan ketertiban masyarakat, kegiatan ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi Polri dengan masyarakat Binaan agar bisa lebih dekat dan akrab.pungkas Kapolsek.
Leave a Reply