Polres Karawang,- Bertempat di Lapang Apel Mapolres Karawang, Polres Karawang Polda Jabar melaksanakan giat Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian TMT 01/08/2023 tingkat Polres Karawang Serta Pemberian Penghargaan Kepada Anggota Polri yang Purna Tugas. Senin ( 14/08/2023 )
Hadir dalam kesempatan tersebut Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.IK., M.Si., Waka Polres Karawang Kompol Prasetio, Para PJU Polres Karawang, Para Perwira serta Personil yang melaksanakan Korps Raport Kenaikan Pangkat.
Adapun Personel yang mendapatkan raport kenaikan pangkat pengabdian yaitu Aiptu Rudi Pramudya, S.Ap dan yang sudah memasuki Masa Purna Tugas TMT 01 Agustus 2023 yaitu AKBP Ahmad Mulyana, S.H., Kompol Marjani., AKP Memet Suparta., Iptu Aja., Ipda Haryanto., Ipda Karmana., Aiptu Dedi Suharyana., Aiptu (P) Abep Ruskandar., Aiptu (P) Sapto Kuswono., Aiptu Harijadi., Aiptu Acep Supriatna dan Aipda Wagiran.
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono dalam sambutannya menyampaikan, pada hari ini kita dapat berkumpul bersama pada upacara korps raport kenaikan pangkat pengabdian serta pemberian penghargaan kepada anggota Polri yang memasuki Masa Purna Tugas, dalam keadaan tertib dan khidmat.
“Beberapa saat yang lalu kita telah saksikan bersama pelaksanaan korps raport kenaikan pangkat TMT 01 Agustus 2023 diberikan kepada Aiptu Rudi Pramudya Jabatan Banit Intelkam Polsek Rengasdengklok, yang bersangkutan mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Ipda,” dan adapun personil mendapatkan Penghargaan Purna Tugas diantaranya, AKBP Ahmad Mulyana, S.H., Kompol Marjani., AKP Memet Suparta., Iptu Aja., Ipda Haryanto., Ipda Karmana., Aiptu Dedi Suharyana., Aiptu Abep Ruskandar., Aiptu Sapto Kuswono., Aiptu Harijadi., Aiptu Acep Supriatna dan Aipda Wagiran. ungkapnya.
Dikatakan Wirdhanto, “Saya atas nama pribadi dan selaku pimpinan Polres Karawang menyampaikan ucapan selamat atas kenaikan pangkat, Semoga dengan kenaikan pangkat ini dapat menjadikan semangat dalam pengabdian.
Dan Personil polri yang wisuda Purna bakti menjelang masa pensiun (TMT 01 Agustus 2023), serta menjadi kebanggaan keluarga yang patut di syukuri sebagai nikmat yang telah di berikan oleh Tuhan yang Maha Esa.
“Tidak terlepas dari peran dan doa Istri serta keluarga, sebagai pendorong dan pendamping. Oleh karna itu, jadikanlah keluarga sebagai sumber inspirasi dan motivator dan positif dalam setiap keberhasilan pelaksanaan tugas.”, ujarnya.
Wirdhanto menambahkan, Pada kesempatan ini saya sampaikan kepada seluruh personel bahwa keberhasilan dan perkembangan tugas Polri tidak terlepas dari peran serta masyarakat termasuk didalamnya Purnawirawan Polri, Baik sejak aktif hingga sekarang, oleh karna itu perlu kita jaga dan pelihara kerjasama dengan seluruh elemen masyarakat termasuk peran anggota yang telah memasuki masa Purna yang tersebar dilingkungan masyarakat, yang berperan sebagai alat kontrol dalam membantu tugas Polri di lapangan.
“Secara Pribadi Maupun Selaku (kapolres Karawang) Sekali Lagi Saya Ucapkan Terima Kasih Dan Penghargaan Serta Rasa Hormat Kepada Anggota Polri Yang Telah Memasuki Masa Purna, Atas Dedikasi Dan Kinerja Serta Darma Bhaktinya Selama Ini, Termasuk Mengingatkan Semua Anggota Baik Yang Masih Aktif Dinas Di Kepolisian, Alangkah Mulianya Kita Sebagai Manusia Biasa Untuk Memandang Hidup Sebagai Panggilan, Dimana Pangkat Dan Jabatan Hanyalah Sebagai Amanah. “, ucapnya.
Segala Yang Kita Lakukan, Sambung Wirdhanto, Diharapkan Dapat Bermakna Dan Kita Maknai Sebagai Ibadah Serta Pengabdian Kepada-Nya, Sehinga Bilamana Mendapat Tugas Bukan Sebagai Beban, Tetapi Kesempatan Untuk Beramal Lebih Baik Dan Lebih Banyak, Kesempatan Untuk Berbagi Serta Memberi Manfaat Bagi Sesama Manusia Maupun Lingkungannya.
“Semoga Allah Swt, Tuhan Yang Maha Kuasa Senantiasa Memberikan Bimbingan Dan Perlindungan Kepada Kita Semua Dalam Memberikan Pengabdian Kepada Masyarakat Bangsa Dan Negara Melalui Polri Yang Kita Cintai Ini.”, pungkasnya.
Kegiatan Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian Periode 01 Agustus 2023 Dan Pemberian Penghargaan Kepada Anggota Polri Yang Purna Tugas selesai dilaksanakan, selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman dan kondusif.
Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono
Leave a Reply