Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Jelegong Rancaekek giat Jum’at berkah Oprasi Air bersih bersama Brimob Polda Jabar di Kp. Sukarasa Rt. 02 Rw. 14 Ds. Jelegong Rancaekek

Rancaekek. Bhabinkamtibmas Polsek Rancaekek Polresta Bandung Aipda Deden Suryadi didampingi Babinsa Koramil Rancaekek Serma giat Jum’at berkah Oprasi Air bersih bersama Brimob Polda Jabar di Kp. Sukarasa Rt. 02 Rw. 14 Ds. Jelegong Rancaekek. Jumat 25/08/2023

Kegiatan Jum’at berkah Oprasi Air bersih ini bekerja sama dengan Brimib Polda Jabar dalam rangka Polri Peduli Negeri yang dilaksanakan bagi warga yang berada di Kp. Sukarasa Rt. 02 Rw. 14 Ds. Jelegong Kec. Rancaekek.

Menurut Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Rancaekek Kompol Nanang Heru S, S.Pd., M.H mengatakan kegiatan tersebut dalam rangka Polri Peduli Negeri.

“Bhabinkamtibmas bersama Babinsa selalu hadir di setiap situasi dan kondisi warga di wilayah binaanya” jelasnya

“Kegiatan Jum’at berkah Oprasi Air bersih bersama Brimob Polda Jabar ini sangat membantu warga masyarakat yang sangan membutuhkan air bersih di tengah kondidi kemarau panjang” tegas Nanang Heru

Pada kesempatan tersebut, bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Jelegong mengawal kegiatan Jum’at berkah Oprasi Air bersih tersebut agar berjalan dengan lancar dan warga tidak berebut dalam pelaksanaan pembagian air bersih tersebut.

“Polsek Rancaekek Polresta Bandung akan terus melaksanakan kegiatan-kegiatan sosial bagi seluruh warga masyarakat terutama yang berada di wilayah Kecamatan Rancaekek” pungkas Nanang Heru.