Atelit POSSI Kabupaten Karawang, Lolos Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Daerah (BK) Polda Jawa Barat

beritatandas.id, Karawang –Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kabupaten Karawang berhasil lolos di Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Daerah (BK Porda) Jawa Barat yang pelaksanaannya di gelar mulai pada 22 sampai dengan 24 Nopember 2021, yang berlokasi di Chatrin Surya kabupaten Cirebon.

POSSI Kabupaten Karawang mengirimkan lima atlet terbaiknya, untuk atlet putra, yaitu Farrel Satya Pamungkas (14), 100 meter Bifin, Muhammad Yusuf Al Furqon (12), nomor kejuaraan 100 meter Bifin, 200m Bifin.

Sedangkan untuk atlet Putri Syalwa Nova Fitriani (16), nomor kejuaraan 50 meter Bifin, 100m Bifin, Marisa Rana Kamila (15), nomor kejuaraan 50m Bifin,dan Atlet OBA Laut (Orientasi Bawah Air) Ridwan Nurfauzi (22).

Atlet yang membawa POSSI Kabupaten Karawang lolos di BK Porda Jabar, yaitu Atlet Finsswimming Marisa Rana Kamila (15), nomor kejuaraan 50 meter Bifin, Atlet OBA Laut (Orientasi Bawah Air) Ridwan Nurfauzi (22).

Ketua Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kabupaten Karawang Hj. Sri Rahayu Agustina mengatakan,

“Kami akan terus memberikan support kepada para atlit atlit terbaik kami sehingga menjadi atlit dan menjadi kebanggaan bagi masyarakat Karawang pada khususnya dan menjadi Kebanggaan Rakyat Indonesia pada umumnya” kata Sri Rahayu Agustina.

“Semoga saja para atlit atlit bisa dan tetap menjaga kesehatan, tetap bersemangat dalam mengikuti setiap kejuaraan sehingga tercapai apa Yang di harapkan nya” ujar Sri Rahayu.

Ilham Hindawan Manager BK Polda Jawa Barat menjelaskan,

“Ini pertama kalinya kami mengikuti kejuaraan BK Porda Jawa Barat dan Alhamdulillah langsung lolos babak kualifikasi” jelas Ilham Hindawan.(17/12/2021).

Keberhasilan POSSI Kabupaten Karawang bisa lolos dalam kejuaraan BK Porda Jabar ini tidak lain karena berkat suport yang sangat luar biasa dari Ketua POSSI Kabupaten Karawang Hj Sri Rahayu Agustina dan Pelatih Atlet POSSI Moch Bastian yang selalu menggembleng anak didiknya dengan telaten, sehingga mampu lolos di kejuaraan BK Porda ini.

Pihaknya juga berharap atlet selam yang masuk Porprov memberikan prestasi yang baik untuk Kabupaten Karawang,
Serta cabang olah raga selam di Kabupaten Karawang semakin terus berkembang dan berprestasi pada setiap kejuaraan.

“Harapan kami adalah bisa masuk dan mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) dan bisa meraih mendali medali emas,serta kami juga berterima kasih kepada KONI Kabupaten Karawang, serta pihak lainnya yang sudah suport POSSI Kabupaten Karawang, ” pungkas Ilham.

Reporter : Lex

Exit mobile version