Bentuk Peduli Polri Kepada Masyarakat Pengguna Jalan, Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Bantu Laksanakan Gatur lalin

Banjaran-Sebagai bentuk kepedulian kepada warga masyarakat pengguna jalan,Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Desa Kamasan Aiptu Asep Dadang S.pd melaksanakan penjagaan sekaligus pengaturan lalu lintas di titik-titik rawan laka/rawan kemacetan di wilayah hukum Polsek Banjaran khusus nya di pertigaan sindangpanon wilayah Desa Kamasan.rabu (09/08/23)

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Banjaran Kompol Heri Suryadi mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata kepedulian sebagai personil Polri dalam hal ini Bhabinkamtibmas ketika melihat situasi arus lalin di wilayah Binaannya terpantau padat,seketika Aiptu Asep Dadang pun langsun turun guna melaksanakan pengaturan lalu lintas dsn bantu Warga dan anak sekolah menyebrang jalan.ucap nya

Kapolsek Banjaran menyampaikan kepada seluruh personil Polsek Banjaran khususnya Bhabinkamtibmas agar dapat menciptakan sikap dan perbuatan humanis kepada masyarakat dan sangat mendukung dengan apa yang telah di laksanakan oleh personil bhabinkamtibmas nya itu,hal ini di lakukan agar masyarakat merasakan kehadiran Polisi di tengah mereka.

Jadi Personil melakukan gatur di tempat rawan terjadinya kepadatan arus lalu lintas tujuannya agar masyarakat yang berkendara maupun pejalan kaki merasa aman dan nyaman sehingga sampai ke tempat tujuan dengan selamat.jelas Kapolsek banjaran.