Berikan Rasa Aman Dan Nyaman Penumpang, Polisi Laksanakan Pengamanan di Terminal Klari

Karawang, beritatandas.id – Dalam rangka siaga Operasi Lilin Lodaya Th. 2022 dan Tahun Baru 2023 di wilayah Polsek Klari Polres Karawang, sesuai dengan program Quick Wins presisi Personel Pos Pam melaksanakan pengaturan Lalin dilanjutkan pengecekan jumlah penumpang dan KR Bus yang keluar dari Terminal Klari dipimpin langsung oleh KAPOS PAM. Terminal Klari, AKP. Asep Yadi Supriadi, SH pada Minggu ( 25/12/2022 ) Sekira Pukul 19.00 Wib lokasi pospam terminal klari.

Personil yang bertugas di pospam terminal klari yaitu KAPOS PAM. AKP. Asep Yadi Supriadi, SH., PADAL POS PAM, IPDA. M. Budi Santoso, SH., AIPTU. Jamaludin., AIPTU. Yayan Suparman., AIPDA. Andi Apandi., AIPDA. Yus Rudi., BRIPKA. Ujang., BRIPKA. Ulung Jaelani., BRIPKA. Soni Daryadi., BRIGADIR. Yusuf Bahtiar dan BRIPTU. TB. Amsa

Kapolsek Klari KOMPOL Hidayat SH Melalui KAPOS PAM Akp Asep Yadi mengatakan selain melaksanakan pengaturan lalin kami pun melakukan pengecekan penumpang yang dikhawatirkan melebihi kapasitas yang bisa menimbulkan hal hal yang tidak diinginkan.” Kata Akp Asep

“Adapun jumlah penumpang yang berangkat atau keluar dari terminal klari dari Pagi sampai malam hari berjumlah kurang lebih 200 Orang, untuk jumlah kendaraan bus yang keluar sebanyak 16 Bus.”

Masih dikatakan Akp Asep Yadi, Setelah selesai melaksanakan pengaturan serta pengecekan penumpang, sesuai arahan Kapolres Karawang AKBP. Aldi Subartono, Personil Pos Pam Terminal Klari melakukan dialogis secara humanis dengan para pemudik mengenai keamanan dan kenyamanan Pemudik di Terminal Klari, lanjut mengimplementasikan transformasi polri menuju presisi, personil Menyampaikan Pesan – pesan Kamtibmas kepada para pemilik atau karyawan PO BUS agar senantiasa membantu pemudik dalam memudahkan mendapatkan Tiket serta memberikan rasa nyaman. Terang Kapolsek Klari Kompol Hidayat Melalui Melalui Kapos pam Akp Asep Yadi.

( Lx )