Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Rancaekek Kulon ajak warga untuk lebih mengaktifkan giat siskamling

Rancaekek, Bhabinkamtibmas Polsek Rancaekek Polresta Bandung Aipda Aye bersama Babinsa Serka Hendrik melakukan giat sambang ke warga binaanya sekaligus menyampaikan himbauan tentang kamtibmas. Senin 28/08/2023

Bhabinkamtibmas Desa Rancaekek Kulon Kec. Rancaekek Aipda Aye bersama Babinsa Desa Rancaekek Kulon Kec. Rancaekek Serka Hendrik sambang kamtibmas ke warga binaanya di Kp. Babakan Loa Rt 03 Rw 03 Desa Rancaekek Kulon Kec. Rancaekek.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Rancaekek Polresta Bandung Kompol Nanang Heru S, S.Pd., M.H. di tempat terpisah menuturkan bhabinkamtibmas bersinergi dengan babinsa cek situasi kondisi wiayah desa binaanya.

“Bhabinkamtibmas dan babinsa selalu siap siaga dalam kondisi apapun juga dan selalu berada di tengah – tengah masyarakat” jelasnya

“Pada kesempatan sambang kali ini, Bhabinkamtibmas dan babinsa mengajak kepada seluruh warga masyarakat Desa Rancaekek Kulon untuk lebih mengaktifkan lagi kegiatan siskamling” tegas nanang Heru

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Rancaekek Kulon Kecamatan Rancaekek mengajak kepada seluruh warga masyarakat yang ada di wilayah binaanya untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang salah satu cara nya yaitu dengan kembali melaksanakan ronda malam. Hal tersebut guna menjaga situasi kamtibmas khususnya di wilayah Desa Rancaekek Kulon agar tetap aman terkendali.

“Bahwa seluruh bhabinkamtibmas dan babinsa harus selalu hadir di wilayah desa binaanya untuk memberikan himbauan dan pemahaman kepada warga masyarakat tentang kamtibmas yang menjadi tanggung jawab bersama” tutup Kapolsek Rancaekek