Bhabinkamtibmas Polsek Cipatujah Polres Tasikmalaya Brigadir Irwan Setiawanto melaksankan Silaturahmi Kamtibmas dengan Warga Masyarakat Desa Ciandum Kecamatan Cipatujah pada hari Rabu tanggal 12 April 2023. Pada kesempatan tersebut menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat agar senantiasa tertib dan mematuhi peraturan Lalulintas pada saat berkendara, menggiatkan kembali Ronda Malam untuk mencegah terjadinya kejahatan Curat, Curas, Curanmor (C3) dan Pencurian Hewan ternak selama bulan Ramadhan dan Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H, masyarakat juga dihimbau untuk tidak melaksanakan Takbir keliling baik dengan konvoi maupun menggunakan mobil bak terbuka. Diharapkan juga warga masyarakat dapat bersama – sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif dilingkungan. Apabila ada hal yang sekiranya mengganggu Situasi Kamtibmas masyarakat dapat segera melaporkan ke Kantor Polsek Cipatujah maupun kepada Bhabinkamtibmas.
Diharapkan dengan adanya kunjungan dari pihak Kepolisian Polsek Cipatujah ini masyarakat dapat lebih dekat dan tidak segan untuk memberikan masukan, saran serta keluhan yang menjadi kendala di lingkungan masyarakat sehingga dapat tercipta situasi Kamtibmas kondusif khususnya di wilayah Hukum Polsek Cipatujah.
Cipatujah, 12 April 2023
Leave a Reply