Bhabinkamtibmas Polsek Cisaat Bantu Warga Bangun MCK

Kota Sukabumi – Aiptu Herdi Candra Bhbainkamtibmas Desa Cisaat Polsek Cisaat Polres Sukabumi Kota melakukan aksi sosial dengan membantu masyarakat dengan melaksanakan gotong royong bantu warga membangun MCK (mandi, cuci, kakus) warga Desa Cisaat sebanyak 2 Unit, Selasa (10/10/2023).

Bhabinkamtibmas tersebut mendampingi program pemerintah Spld-ds sekaligus membantu warga binaanya membangun wc/MCK.

“Kami turut membaur gotong royong dengan masyarakat bangun MCK dan juga berikan himbauan kamtibmas,” ungkap Aiptu Candra

Kapolsek Cisaat Kompol Deden Sulaeman,S.H,M.H Mengatakan menjalin hubungan yang baik antara kepolisian dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.

“Bersinergi dengan Bhabinkamtibmas Warga diharapkan untuk bekerjasama dengan Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar,Kolaborasi yang baik antara polisi dan masyarakat dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif”.Ucap Kapolsek Cisaat