Bhabinkamtibmas Polsek Gunungguruh Sambangi Warga Dimalam Hari Dan Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Kota Sukabumi – Polres Sukabumi Kota Polsek Gunungguruh – Sebagai wujud kedekatan Polisi dengan warga masyarakat, Bhabinkamtibmas selalu aktif melaksanakan kegiatan sambang ke Desa binaan untuk selalu menempel dengan warga yang menjadi binaanya. Seperti halnya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Cibolang Aipda Wawan Rabu (04/10/2023).

Bhabinkamtibmas Desa Cibolang Aipda Wawan menyambangi warga Binaan di Desa Mangkalaya serta memperhatikan keadaan di seputaran desa Cibolang. Pada kesempatan itu Bhabinkamtibmas berbincang – bincang dengan warga yang lagi beraktifitas hari serta memberikan pesan – pesan Kamtibmas agar selalu bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.

Disela – sela sambang Bhabinkamtibmas melakukan dialog dengan beberapa warga dan memberikan himbauan kamtibmas pada warga masyarakat. “Mari kita bersama – sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita masing – masing, karena keamanan adalah tanggung jawab kita bersama,.”ujar Bhabinkamtibmas.

Kapolsek Gunungguruh Iptu Imam Suyaman SI.P mengatakan kedekatan Polri dengan masyarakat seperti inilah yang diharapkan oleh warga dengan menyampaikan segala permasalahan curhat yang ada di wilayah Binaan, tutur Kapolsek.

Kapolsek kembali menambahkan kami telah sampaikan jika permasalahan segerah di laporkan ke Kepala desa atau Bhabinkamtibams dan Babinsa ,agar dapat diselesaikan secara kekeluargaan.