Cegah Covid-19, Pelaku Pariwisata di Purwakarta Vaksin Massal

beritatandas.id, Purwakarta – Untuk memulihkan ekonomi, pelaku sektor pariwisata di Purwakarta mengikuti Vaksinasi Covid-19.

Pantauan beritatandas.id, vaksinasi gencar dilakukan, mulai di Puskesmas, lapangan olahraga, sampai pondok pesantren.

Menurut Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Purwakarta Agus Hasan Saepudin, kegiatan vaksinasi bagi pelaku pariwisata akhir pekan lalu digelar di tiga lokasi, yakni Puskesmas Kecamatan Purwakarta Kota, Istora Jatiluhur dan kantor Kecamatan Wanayasa.

“Kali ini Vaksinasi digelar untuk para pelaku sektor Pariwisata seperti hotel, penginapan, cafe, restoran, pengelola destinasi, budayawan, seniman, pelaku ekonomi kreatif dan sektor seni budaya,” ucap Agus.

Menurutnya, kegiatan itu diselenggarakan dalam rangka optimalisasi vaksinasi massal Covid-19 kepada para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Purwakarta.

“Vaksinasi ini sangat penting karena sekarang ini kita tahu bahwa tren penularan covid semakin masif dan semakin cepat, sehingga kita harus betul-betul bisa membentengi sektor pelaku pariwisata ini dengan baik. Satu-satunya selain prokes adalah vaksinasi,” ucap Agus.

Vaksinasi pelaku usaha di sektor wisata diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Purwakarta. Hingga pada saatnya nanti roda ekonomi terus berjalan dan Covid bisa terkendali.

“Dengan destinasi wisata dan pelaku pariwisata yang sudah siap, tentunya juga akan meningkatkan kepercayaan dan kenyamanan wisatawan yang akan berkunjung ke Purwakarta,” ujarnya.

Dia juga mengajak semua pihak untuk berkolaborasi menyukseskan dan mempercepat pemberian vaksin sehingga kekebalan kelompok di sektor pariwisata ekonomi kreatif bisa dicapai.

“Jika nanti seluruh pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif sudah vaksin, kemungkinan besar kawasan wisata akan segera dibuka,” katanya.

“Karena itu besar harapan kami untuk segera dibukanya kembali destinasi wisata dan ekraf. Dan untuk menjuju ke situ kita harus bersama-sama menurunkan tingkat positive rate di Kabupaten Purwakarta,” tambah Agus.

Dia juga mengingatkan, walaupun vaksinasi telah dilakukan, namun semua pelaku usaha wisata diharuskan tetap mematuhi protokol kesehatan karena hanya dengan cara ini dapat saling membantu dan menjaga dalam melewati tantangan di masa pendemi ini.

“Kalau penerapan protokol kesehatan di destinasi wisata sudah siap, maka dari itu mari kita disiplin. Kita terapkan protokol kesehatan. Semoga pandemi Covid-19 ini segera berakhir dan masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti biasa,” pungkasnya.

Redaksi/Fauzi