beritatandas.id, Bandung – Ketua Pansus IV DPRD Jawa Barat Rahmat Hidayat Djati mengungkapkan pihaknya akan melakukan koordinasi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terkait dengan Raperda mengenai kearsipan dan perpustakaan.
Menurut Rahmat Hidayat Djati karena sejauh ini masih ada beberapa Kabupaten yang mengeluhkan alokask anggaran yang kurang memadai untuk menunjang Perda ini.
“Kita nanti akan berencana mengundang khusus pak Gubernur bersama TAP untuk memastikan keseriusan terutama terkait regulasi dan penganggaran karena beberapa Kabupaten mengeluhkan alokasi anggaran yang kurang memadai,” kata Rahmat Jum’at, 21 Mei 2021.
Ia menekankan Perda ini nantinya akan berkaitan dengan dunia digital sehingga masyarakat akan diberikan kemudahan dalam mengakses kearsipaan dan perpustakaan.
“Jadi bagaimana Perda ini bisa mengakomodir segala bentuk generasi pembangunan budaya digital di Jawa Barat,” paparnya.
Ia berharap, Raperda tersebut dapat menjadi langkah solutif sehingga pola perpustakaan termasuk sistem kearsipan yang selama ini sedang berjalan harus mengikuti kebutuhan-kebutuhan dilapangan.
Redaksi
Leave a Reply