Gebrakan 100 Hari Kerja Kapolres, Gelar Lomba Fotografi Se-Kabupaten Karawang

beritatandas.id, Karawang – Berapa bulan yang lalu Polres Karawang Gelar Festival Mural Goyang Karawang 2021yang bertempat di halaman stadion singaperbangsa dan kini Polres Karawang kembali mengelar lomba Fotografi se-kabupaten Karawang.

 

 

Lomba ini di gagas oleh Satbinmas Polres Karawang bersama Humas Polres Karawang dalam rangkan 100 hari program kerja kapolres karawang, lomba fotografi ini yang bertemakan “Polres Karawang Menuju Polri Presisi”

 

Kapolres karawang AKBP Aldi Subartono di wakili oleh Kasat Binmas AKP Iis Puspita Memaparkan, Kegiatan lomba foto  sudah di mulai dari tanggal 1 November 2021 sampai tanggal 15 November 2021 kriteria foto yang di lombakan adalah peserta mengirimkan foto hasil kegiatan yang di laksanakan Polres Karawang atau Masing masing  foto kegiatan yang ada di Polsek Karawang.

 

Peserta lomba terbuka untuk umum dan masyarakat kabupaten karawang, peserta dapat mengirimkan foto hasil jepretannya ke panitia paling lambat pada tanggal 15 November, dikirim dalam bentuk atau format “jpg” dengan mencantumkan nama peserta_nomor hand phone_judul foto lalu yang dikirim file aslinya ke alamat email satbinmasreskarawang@gmail.com

 

Juri yang kami ambil dari Wartawan Karawang yang sangat berpengalaman di bidang Fotografi dan Ketua Assosiasi Profesi Fotografi Indonesia (APFI)

 

Terakhir Iis Memaparkan Ada jutaan rupiah dan hadiah menarik dari Kapolres Karawang yang sudah disiapkan untuk para juara diantaranya 3 orang juara dan 3 orang juara harapan,”Pungkas Iis

Reporter : Lex/Ifr

Exit mobile version